Minggu, 25 November 2012
Cara Mengatasi Rambut Beruban Saat Usia Masih Muda
Kelly Karlina - wolipop
Jakarta - Penuaan adalah proses yang pasti dialami oleh setiap orang. Salah satu tanda penuaan pada rambut adalah timbulnya uban. Semua orang tentunya mengharapkan uban atau rambut putih muncul ketika udah menginjak usia lanjut. Namun pada kenyataannya, di masa sekarang ini banyak orang yang masih muda sudah mengalami penuaan dini dengan gejala tumbuhnya uban di kepala mereka.
Penuaan dini pada rambut terjadi karena berbagai faktor. Misalnya, faktor genetik, pemakaian zat kimia tertentu, shampoo yang mengandung sulfur atau menderita penyakit kekurangan darah (anemia pernisiosa). Namun Anda tak perlu khawatir, sebelum uban itu muncul ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegahnya, seperti yang dikutip dari Boldsky.
1. Mencegah Stres
Tekanan yang sering dialami remaja pada zaman modern seperti ini merupakan salah satu penyebab munculnya uban. Hal ini disebabkan karena tekanan dari pelajaran yang mereka pelajari di sekolah. Stres merupakan salah satu faktor penyebab timbulnya penuaan pada rambut. Oleh karena itu, dengan lebih bersantai dan rileks, Anda dapat mencegah timbulnya uban sebelum waktunya.
2. Menjaga Kebersihan Kulit Kepala
Riset yang dilakukan oleh dermatologis dunia menunjukan bahwa ketombe juga merupakan salah satu penyebab timbulnya uban. Gunakan sampo anti ketombe atau perasan jeruk lemon sebagai alternatif pilihan yang alami untuk menghilangkan ketombe.
3. Mengatur Pola Makan
Malnutrisi adalah salah satu penyebab timbulnya uban atau penuaan dini pada rambut. Diet secara berlebihan mengakibatkan kurangnya asupan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal ini mengakibatkan tubuh dan rambut mengalami penuaan sebelum waktunya. Oleh karena itu, aturlah pola makan dengan baik dan seimbang untuk mencegah penuaan dini pada rambut dan tubuh Anda.
4. Mengkonsumsi Makanan yang Kaya Akan Zat Besi
Kekurangan zat besi dapat mengakibatkan munculnya uban. Zat besi membantu tubuh memproduksi melanin yang dapat memberi zat warna pada rambut. Konsumsilah seafood, terutama kepiting, bayam, lemon dan jamur yang memiliki kandungan zat besi yang tinggi.
5. Lakukan Perawatan yang Teratur pada Rambut
Lakukan perawatan pada rambut untuk mencegah terjadinya penuaan dini pada rambut. Usapkan campuran labu dan coconut oil selama kurang lebih satu jam pada rambut, lalu bilas. Lakukan secara teratur agar mencegah terjadinya penuaan dini atau tumbuhnya uban pada rambut indah Anda.
6. Daun Kari, Rahasia Kecantikan Rambut Suku India
Orang India menggunakan daun kari untuk menjaga keindahan rambut mereka. Coba tambahkan pada makanan yang Anda santap ataupun gosokkan pada rambut setelah dicampurkan pada air hangat.
(eya/eya)
Sabtu, 03 November 2012
6 Alasan Harus Beralih ke Nasi Merah
KOMPAS.com - Bagi mereka yang sedang menjalani program penurunan berat badan, nasi merah adalah salah satu "menu wajib". Ini adalah bahan pangan favorit di kalangan para dieters karena banyak sekali manfaat terkandung di dalamnya.
Menurut pakar gizi dan keamanan pangan Profesor Ahmad Sulaiman dari Institut Pertanian Bogor (IPB), nasi merah merupakan merupakan salah satu jenis pangan lokal khas Indonesia yang sangat unggul. Karena beragam kelebihannya pula, nasi merah seharusnya menjadi makanan pokok dan tidak hanya dikonsumsi di kala diet saja.
Di sela-sela acara Nutritalk Jelajah Gizi Sari Husada di Wonosari Gunung Kidul Yogyakarta, Jumat (2/11/2012), Ahmad memaparkan ENAM kelebihan yang dimiliki nasi merah. Kelebihan ini pula yang membuat nasi ini perlu menjadi pilihan utama apabila ingin hidup Anda lebih sehat :
1. Lebih organik
Nasi adalah makanan yang dimasak dari jenis padi merah alias pagi gogo atau padi huma. Padi ini biasanya ditanam secara organik sehingga relatih lebih menyehatkan. "Padi ini sangat tergantung dari turunnya hujan, di tanam di ladang-ladang dan tidak disawah, tidak direndam. Dapat dikatakan padi ini hampir dibiarkan, jarang-jarang disemprot (pestisida) dan mungkin dipupuk juga jarang. Paling diurus dicabutin rumputnya. Jadi, secara alami padi ini neglected (dibiarkan)," ujar Ahmad.
2. Lebih banyak serat
Menurut Ahmad, padi gogo yang merupakan bahan nasi merah yang sebenarnya tidaklah selalu berwarna merah. "Padi ini memang tidak disoso. Setelah digiling sekamnya, kulit arinya dibiarkan menempel. Sehingga dengan demikian padi ini memiliki beberapa keistimewaan," ujar Guru Besar Ilmu Gizi IPB itu.
Pada kulit ari ini, justru terkandung zat gizi yang pada beras putih biasanya dibuang. Pada kulit ini banyak serat yang bermanfaat. Tak heran apabila kandungan serat pada nasi merah dua kali lebih tinggi dibandingkan nasi putih.
3. Lebih banyak asam lemak esensial
Pada kulit ari terdapat kandungan asam-asam lemak esensial yang sangat bermanfaat baik untuk tumbuh kembang terutama bayi maupun anak. "Belum lagi kandungan zat besinya yang lebih tinggi dari beras putih," tambah Ahmad.
4. Kandungan Vitamun B lebih tinggi
Nasi merah memiliki kandungan thiamin atau vitamin B1 yang lebih tinggi yang sangat penting untuk metabolisme karbohidrat dan energi. Vitamin ini juga penting untuk neurotrasmintter atau "anti-stres". Thiamin juga dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan kemampuan tubuh untuk menahan kondisi stres.
5. Lebih banyak antioksidan
Warna merah pada nasi merah sebenarnya adalah pigmen-pigmen antioksidan, seperti antocyanin. Antioksoidan ini dapat mencegah oksidasi asam-asam lemak yang dapat memicu radikal bebas dan menyebabkan kanker. "Belum lagi nasi merah ini juga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol buruk di dalam darah," tambah Ahmad.
6. Lebih tahan lapar
Nasi merah adalah makanan dengan indeks glikemik yang rendah sehingga dapat membantu mencegah terjadinya lonjakan gula darah dalam waktu seketika. Efeknya, konsumsi nasi merah tidak akan menyebabkan perut menjadi cepat lapar. "Jadi nasi merah untuk orang yang sedang diet atau diabetik sangat bagus memilih makanan ini," imbuhnya.
Editor :
Asep Candra
Langganan:
Postingan (Atom)